Foto: Petra Kvitova/Reuters
PRAHA - Penampilan Petra Kvitova di turnamen tenis kali ini cukup cemerlang. Tak heran, para wartawan olahraga Republik Ceska menunjuk Kvitova sebagai atlet terbaik tahun ini.
Seperti diketahui, Kvitova berhasil memenangi enam gelar juara. Prestasi ini, membuat peringkatnya melonjak dari 34 dunia menjadi posisi kedua dunia.
Prestasi lain Kvitova adalah membawa Ceska meraih gelar juara Fed Cup tahun ini, dan juga mendapatkan sebagai tim terbaik tahun ini.
Namun, sebagaimana diberitakan Cbssports, Kamis (22/12/2011), wartawan olahraga setempat memilih Kvitova sebagai atlet terbaik tahun ini.
Petenis 21 tahun itu, mengalahkan pembalap Jaroslav Kulhavy, yang berhasil memenangi balapan cros country di kejuaraan Mountain Bike World Championships di Champery, Swiss.
Sementara itu, juara speedskating Martin`a Sablikova harus puas berada di peringkat ketiga.
(hmr)
Seperti diketahui, Kvitova berhasil memenangi enam gelar juara. Prestasi ini, membuat peringkatnya melonjak dari 34 dunia menjadi posisi kedua dunia.
Prestasi lain Kvitova adalah membawa Ceska meraih gelar juara Fed Cup tahun ini, dan juga mendapatkan sebagai tim terbaik tahun ini.
Namun, sebagaimana diberitakan Cbssports, Kamis (22/12/2011), wartawan olahraga setempat memilih Kvitova sebagai atlet terbaik tahun ini.
Petenis 21 tahun itu, mengalahkan pembalap Jaroslav Kulhavy, yang berhasil memenangi balapan cros country di kejuaraan Mountain Bike World Championships di Champery, Swiss.
Sementara itu, juara speedskating Martin`a Sablikova harus puas berada di peringkat ketiga.
(hmr)
0 komentar:
Posting Komentar